Tajamkan Visi Misi, KPU Gelar Debat Kandidat Pemilihan Serentak Tahun 2020

Tiga pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati yang akan maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi, beradu program dalam debat publik yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Selasa (24/11/2020).Bertempat di salah satu Hotel di  Jalan Cikukulu Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, debat publik tersebut dimulai pukul 14.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB, dengan jumlah peserta dibatasi.

Bertema Peran Kepala Daerah dalam Penyelanggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pelayanan publik, dan kebijakan penanganan covid-19, satu persatu paslon memaparkan berbagai program andalannya dan menjawab sejumlah pertanyaan yang dilontatkan dari paslon lainnya.

Pemaparan visi misi dan program dimulai dari paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 1 yakni, Adjo Sarjono - Iman. Dalam pemaparannya, Calon Bupati Adjo Sarjono, menawarkan visi terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang unggul lahir dan batin, dengan lima misi di dalamnya yakni, membangun SDM yang religius dan berdaya saing,  pembangunan yang partisipatif terarah dan terpadu, mewuJudkan tatanan demokrasi peMerintahan yang berwibawa, terpercaya, dan menjalankan pelayanan publik."Kemudian, meningkatkan insFratuktur daerah yang merata dan berkualitas, juga meningkatkan perekonomian daerah," ujar Adjo.

Selanjutnya, pasangan nomor urut 2 yakni Marwan - Iyos. Marwan Hamami sebagai Calon Bupati mengatkan, visi dan misi paslon nomor urut 2 adalah, terwujudnya Kabupaten Sukabumi yang maju, inovatif, sejahteta lahir dan batin."Visi misi tersebut didasari pengalaman yang telah dicapai," kata Marwan.

Calon Wakil Bupati nomor urut 2,  Iyos Somantri melanjutkan, visi dari palon ini adalah, membangun SDM beriman, berbudaya, dan berdaya saing, meningkatkan produktifitas dan ekonomi berbasis agro bisnis dan wisata betkelanjutan, dan meningkatkan kualitas pelayanan publik yang inivatif,profesiaonal dan akuntabel.


Kemudian, Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 3 yaitu Abu bakar dan Sirojudin. Abu bakar sebagai Calon Bupati dari pasangan itu mengatakan, kedatangannya dalam Pilkada Kabupaten Sukabumi disertai dengan niat yang bersih dan hati yang bersih."Kami menawarkan untuk Sukabumi yang bersih, agamis, dan harmonis," ucapnya. Bersih, lanjut Abu bakar, dalam artian pengelolaan pemerintahan yang bersih bebas korupsi. Kemudian Agamis untuk oenguatan dalam beragama."Harmoni itu, merangkum semua perbedaan dalam sebuah pergerakan yang sama, harmoni juga me yelaraskan antara dunia dan akhira," pungkasnya.

Komisioner KPU Kabupaten Sukabumi, Meri Sariningsih menjelaskan, debat publik dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat.

"Setiap undangan wajib menggunakan masker, menjaga jarak , mencuci tangan dan diukur suhu tubuh," katanya.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 46 Kali.