
KPU Kabupaten Sukabumi Tetapkan 1.903.900 Pemilih Pada Rapat Pleno DPB Periode Triwulan IV Tahun 2021
KPU Kabupaten Sukabumi mengelar Rapat Pleno Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode Triwulan IV Tahun 2021 secara secara daring menggunakan Aplikasi Zoom Meeting, Senin (27/12/2021).
Rapat Pleno ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Sukabumi serta perwakilan Stakeholders seperti Bawaslu Kabupaten Sukabumi, Polres Sukabumi, Polresta Sukabumi, Kodim 0607 Sukabumi, Kodim 0622 Sukabumi, Disdukcapil Kabupaten Sukabumi serta Parpol Tingkat Kabupaten Sukabumi.
“Rakor DPB bersama stakeholders ini merupakan kegiatan rutin triwulanan yang biasa dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Sukabumi sebagaimana mengacu pada surat edaran ketua perihal pemutakhiran data pemilih berkelanjutan tahun 2021”, ujar Ketua KPU Kabupaten Sukabumi Ferry Gustaman pada pembukaan kegiatan Rakor DPB Triwulan IV Tahun 2021
Selanjutnya Kadiv Data dan Informasi Ayi Saepudin membacakan Berita Acara Rapat Koordinasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 Periode Triwulan IV.
Hasil Rapat Pleno dituangkan dalam Berita Acara Nomor: 38/PL.02.1/ 3202/2021 Tanggal 27 Desember Tahun 2021 Tentang Rapat Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 Periode November Tahun 2021. Dengan jumlah pemilih sebanyak 1.903.900 (Satu juta Sembilan Ratus Tiga Ribu sembilan Ratus) Pemilih, dengan rincian Pemilih Laki-Laki berjumlah 964.731 (Sembilan Ratus Enam Puluh Empat Ribu Tujuh Ratus Tiga Puluh Satu) dan Pemilih Perempuan berjumlah 939.169 (Sembilan Ratus Tiga Puluh Sembilan Seratus Enam Puluh Sembilan) pemilih, tersebar di 47 (Empat Puluh Tujuh) dan 386 (Tiga Ratus Delapan Puluh Enam) Desa/Kelurahan.
Masukan terkait pleno DPB Triwulan IV Tahun 2021 diantaranya dari PKB yang menyampaikan fungsi dari PRT (Petugas Registrasi Desa) sebagai kepanjangan tangan dari Disdukcapil, agar kedepan bisa bekerjasama berkenaan dengan perubahan elemen data kependudukan. Selanjutnya masukan dari Bawaslu Kabupaten Sukabumi terkait data hasil uji petik DPB.
“masukan yang diberikan oleh stakeholders sangat berharga bagi kita, mudah-mudahan kedepan kita bisa standarisasi kualitas DPB kita menjadi lebih baik”, pungkas Ayi